Home » Polisi Amankan Tiga Tersangka Pelempar Mobil di Lintasan Aceh Utara

Polisi Amankan Tiga Tersangka Pelempar Mobil di Lintasan Aceh Utara

by Redaksi

ACEHSUMATRA.COM (Lhoksukon) Tiga remaja diamankan team gabungan Polisi, setelah mendapatkan laporan pelemparan truk di kawasan Baktiya, Aceh Utara, Kamis ( 14 /11/2024)

Team gabungan Polsek Baktiya dibantu Team Intelkam Polres Aceh Utara menyergap tersangka beserta satu unit sepeda motor diduga digunakan untuk memudahkan aksinya, mereka berinisial AM (15) , RA( 17 ) dan MF (15 ) .
Ketiganya merupakan warga Kecamatan Tanah Jambo Aye ,Aceh Utara diduga menggelar aksinya sekitar pada pukul 3.00  Wib dinihari disaat truck tersebut melintasi kawasan Gampong Alue Bilie Rayeuk Baktiya .

Korban melaporkan pada Polisi aksi brutal tiga remaja melempar kendaraan yang melintas dengan air yang di isi dalam plastik, membuat kaca depan truck Fuso pecah sehingga serpihannya melukai supir Truck .

Polisi  menangkap tiga tersangka juga mengamankan satu unit sepeda motor.Kepada Polisi mereka mengaku ini bukan pertama kali dan telah di mulai sejak 7 november 2024, dengan dalih dendam akibat hampir keserempet mobil angkutan penumpang umum sehingga dilampiaskan pada siapa yang melintasi jalan ini .

Kapores Aceh Utara AKBP Nanang Indra Bakti, S.H, S.I.K melalui Kasat Reskrim AKP Novrizaldi. S. H menyesalkan aksi pelaku yang merugikan banyak orang.

“Tindakan ini tidak hanya merugikan namun juga membahayakan nyawa orang lain, apa lagi ada kecepatan tinggi bisa menyebabkan kecelakaan fatal, kami berharap agar masyarakat melaporkan bila ada kejadian serupa.Laporan masyarakat sangat membantu pihak Kepolisian dalam menindak lanjuti kasus seperti ini , sehingga situasi keamanan tetap terjaga.kata Kasat

Selain itu para Orang tua juga di harapkan agar lebih memperketat pengawasan pada anaknya terutama dalam pergaulan sehari hari .tindakan ketiga Anak ini berpotensi mencoreng masa depan mereka sendiri “ tegasnya (Saiful Bang One)

You may also like