ACEHSUMATRA.COM (Jakarta) Persaudaraan Aceh Seuranto (PAS) kembali memfasilitasi pemulangan jenazah Dedi Kausar (28) warga Aceh Ujong Padang, Lamreh, Aceh Besar yang meninggal dunia di Duri Riau, pada Selasa 7 Nopember 2023.
“Ini adalah jenazah yang ke 324 kita bantu pemulangan ke kampungnya atas permintaan keluarga,” kata H.Akhyar Kamil, SH, di Jakarta, Selasa (7/11)
Akhyar mengatakan rencana pemulangan Jenazah Dedy Kausar yang meninggal di Klinik Kasih Ibu Duri, Riau, akan dipulangkan melalui jalan darat dengan memakai ambulan PAS.Jenazah akan dijemput langsung oleh personil PAS ke Duri Riau dan akan diantar langsung ke rumah duka di Ujong Padang, Lamreh, Aceh Besar.
H.Akhyar Kamil, SH, yang telah 11 tahun menahkodai PAS menjelaskan setiap ada permintaan keluarga tetap akan membantu dan melayani dengan sepenuh hati, karena PAS ada untuk kebutuhan anda dan kita semua bersaudara.
“PAS adalah organisasi masyarakat yang mengkhususkan diri dalam bidang fardhu kifayah, maka bila ada warga masyarakat Aceh yang meninggal diperantauan dan oleh pihak keluarga memang membutuhkan bantuan kami, PAS selalu siaga dan siap melayani dengan sepenuh hati serta tidak dipungut biaya sedikitpun,”imbuh Akhyar Kamil yang juga calon DPD RI 2024.PAS sampai saat ini sudah berumur 11 tahun dan berdiri sejak tahun 2012.
Salah satu tokoh masyarakat Aceh diperantauan Fuady A Djalil sangat mengapresiasi atas apa yang telah dibuat oleh PAS dan jarang ada organisasi masyarakat lain yang mau bekerja seperti itu.Maka saya sangat bangga atas kinerja PAS selama ini khususnya dalam menangani pemulangan jenazah warga Aceh yang ada diperantauan, dan ini sangat membantu serta dapat meringan beban keluarga yang ditinggalkan.
“Sampai saat ini PAS sudah memfasilitasi pemulangan jenazah dari perantauan ke Aceh sudah mencapai 324 orang dan itu jumlah yang besar,” tutup Fuady A Djalil (@do).