Home » Jelang 27 November, Nasir Djamil: Kita Jaga Pilkada Aceh Damai, Aman, dan Bermartabat

Jelang 27 November, Nasir Djamil: Kita Jaga Pilkada Aceh Damai, Aman, dan Bermartabat

by Redaksi

ACEHSUMATRA.COM (Jakarta) Menjelang Pemungutan Suara, Rabu 27 November 2024, Anggota DPR RI 2024-2029 dari F-PKS Nasir Djamil mengajak seluruh Rakyat Aceh khususnya yang sudah mempunyai hak pilih untuk sama-sama menjaga Pilkada Aceh secara serentak dengan damai agar terwujud demokrasi, aman dan bermartabat.

“Saya mengajak seluruh Rakyat Aceh ikut berperan aktif dan ASN, TNI, POLRI serta seluruh elemen penyelenggara Pemilu agar menjaga netralitas dan profesionalismenya untuk menciptakan Pilkada damai khususnya menjelang pemungutan suara, Rabu,27 November 2024 mendatang, yang sebentar lagi kita sambut dan laksanakan, mari kita hindari konflik akibat beda pilihan dan berbeda pandangan,”ajak Nasir Djamil melalui media ini, Sabtu (22/11)

Nasir juga menyampaikan, Pilkada adalah kesempatan bagi kita semua untuk memilih pemimpin baru yang mampu mewujudkan harapan bersama dalam pembangunan, kemajuan daerah dan mampu mensejahterakan rakyatnya.

Menurut dia, partisipasi masyarakat secara damai dan berintegritas adalah kunci dalam mewujudkan Pilkada yang adil dan demokratis serta terciptanya suasana yang kondusif, dengan menjaga bersama-sama dan mendukung proses tahapan Pilkada serta pemungutan suara nantinya nilai-nilai persatuan dan ukhuwah islamiyah walaupun beda pilihan dan dukungannya akan tetap terjaga.

“Mari kita sama-sama kita ciptakan iklim Pilkada Aceh 2024 yang aman dan damai.Siapapun nantinya terpilih menjadi Gubernur, Walikota dan Bupati periode 2024-2029 adalah putra-putri terbaik Aceh yang siap sedia mengabdikan diri untuk memajukan daerah dan siap mensejahterakan rakyatnya.Selaku wakil rakyat Aceh di Senayan akan selalu membantu pikiran, tenaga dan lainnya untuk kepentingan rakyat dan daerah,”kata Nasir

Nasir menambahkan, dengan bergandeng tangan menyambut Pilkada dengan damai dan sambut hari pemungutan suara dengan penuh kedamaian dan semangat kebersamaan.Pilkada Aceh serentak 2024 ini akan melahirkan pemimpin Aceh yang bijak, arif dan berkualitas serta siap mengabdikan hidupnya untuk kepentingan rakyat.

“Semoga periode 2024-2029 awal dari kebangkitan Aceh untuk maju, modern dan ekonomi masyarakat akan lebih baik serta tingkat pendapatan masyarakat pun akan lebih tinggi,”harap Nasir Djamil.(@do).

You may also like