Acehsumatra.com (Jakarta) Rapat pagelaran seni bertajuk “Peunajoh Timphan Piasan Rapai” berlangsung di Anjungan Aceh, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Rabu 14/06)
Rapat pagelaran seni itu dilaksanakan dalam rangka menyambut gelaran Pekan Kebudayaan Aceh (PKA)ke-8 yang akan dilaksanakan pada Bulan Agustus mendatang di Banda Aceh.
“Pagelaran seni “Peunajoh Timphan Piasan Rapai” yang akan berlangsung 29 Juli 2023 sebagai ajang promosi acara PKA tersebut,” Kata Drs.Teuku Syafrizal, M.Si, Kepala Anjungan Aceh, TMII, usai memimpin rapat.
Syafrizal memaparkan pagelaran Seni akan diikuti oleh para pelajar yang ada di Jakarta dan sekitarnya.Semenyara seni yang akan ditampilkan; Seudati,Tari Saman, Ratoh Jaro, Seumapa dan Puisi oleh para seniman asal Aceh.

Pagelaran Seni “Peunajoh Timphan Piasan Rapai”
“Acara tersebut dalam rangka menyambut PKA ke 8 pada Bulan Agustus 2023 di Banda Aceh maka Pihak Anjungan Aceh TMII, sebagai ajang promosi acara Pekan Kebudayaan Aceh ke 8.Rencana acara akan dilaksanakan pada tnggalg 29 Juli 2023 bertema “Peunajoh Timphan Piasan Rapai”.pungkas Syafrizal (rz)